DIES NATALIS KE-13 SMAN 5 TUBAN
Untuk memfasilitasi beragam kreativitas siswa, SMAN 5 Tuban menggelar rangkaian kegiatan untuk memperingati Dies Natalis ke-13. Acara bertema Optimalkan Visi dan Aspirasi itu diselenggarakan dengan beragam kegiatan sosial dan penampilan bakat siswa. Dimulai dengan kegiatan beauty class atau pelatihan merias wajah, donor darah, dan lomba e-sport pada Senin 17 Februari 2025, Dilanjutkan, jalan sehat dan aksi sosial berupa bantuan kepada keluarga kurang mampu di sekitar sekolah, pada Selasa 18 februari 2025, Acara dilanjutkan dengan SMALA Finding Star atau ajang pencarian bakat untuk seluruh siswa SMAN 5 Tuban. Dari seluruh perwakilan kelas, dipilih dua pasangan terbaik dan satu pasangan favorit untuk menjadi Putra – Putri Smala 2025, Rabu (19/2).
Puncak acara pada Kamis (20/2), diselenggarakan panggung seni untuk menampilkan berbagai kreativitas siswa di bidang musik, seni, budaya, dan wirausaha. Selain itu, juga dilakukan launching buku karya siswa sebagai tonggak gerakan literasi sekolah. Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wilayah Bojonegoro – Tuban Hidayat Rahman, S.Pd., M.M menuturkan, perayaan dies natalis SMAN 5 Tuban tersebut membuktikan bahwa generasi Smala (sebutan SMAN 5 Tuban), tidak hanya kreatif. Namun juga paham literasi. Menurut Hidayat, kreativitas dan literasi adalah dua modal penting siswa untuk meningkatkan prestasi. ‘’Sosok yang sukses dimulai dari siswa yang memiliki kreativitas dan pemahaman literasi yang baik, dan siswa SMAN 5 Tuban sudah memiliki itu,’’ ungkap dia.
Terpisah, Kepala SMAN 5 Tuban H. Abdul Aziz, S.Pd mengatakan, kegiatan dies natalis itu diperingati sebagai wadah pembelajaran siswa di sekolah. Siswa tidak hanya dibekali kemampuan akademik dan nonakademik selama pembelajaran, namun juga memiliki kemampuan dalam menyajikan event ‘’Dies natalis ini sekaligus sebagai sarana tasyakuran prestasi para siswa didik selama setahun terakhir,’’ ungkap dia. Pendidik kelahiran Surabaya ini mengatakan, kesuksesan seseorang bisa dipupuk sejak menjadi pelajar. Modal terpentingnya, yakni kecerdasan berpikir, emosional, sosial, dan spiritual. Pembentukan karakter pada siswa dilakukan tidak hanya dalam pembelajaran saja, tapi juga melalui kegiatan lain. Seperti ekstrakurikuler, pembinaan, dan kegiatan lain di sekolah. Prestasi siswa Smala juga tidak perlu diragukan. Dengan bimbingan guru yang berdedikasi, banyak peserta didik telah berhasil meraih prestasi gemilang di bidang akademis maupun nonakademik. Baik di kabupaten, provinsi, maupun nasional. Dengan komitmen yang kuat untuk menciptakan lingkungan belajar yang nyaman, Aziz berharap SMALA terus menjadi lembaga pendidikan yang mencetak lulusan cerdas dan berwawasan luas.








Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
PENGUMUMAN KELULUSAN TAHUN 2024/2025
Berdasarkan Pengumuman Kelulusan Nomor 420/101/101.6.21.5/2025, tanggal 5 Mei 2025 dengan ini kami beritahukan kelulusan untuk siswa sebagai berikut: UNTUK MELIHAT STATUS KELULUSAN S
SISTEM PENERIMAAN MURID BARU TP. 2025/2026
TUJUAN PELAKSANAAN SPMB: a.Memberi kesempatan seluas-luasnya bagi warga untuk sekolah di Satuan Pendidikan SMA/SMK yang berdomisili tidak jauh dari Satuan Pendidikan yang diinginkan ag
PELAKSANAAN PSAJ TAHUN PELAJARAN 2024/2025
SMA Negeri 5 Tuban melaksanakan kegiatan Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ) kelas XII tahun pelajaran 2024-2025. Ujian ini berlangsung mulai Senin(10/03/2025) sampai dengan Selasa (
PAIS LOVE RAMADHAN 1446 H SMAN 5 TUBAN
Menyambut bulan Ramadan SMA Negeri 5 Tuban menyelenggarakan kegiatan melalui program PAISLove Ramadan 1446 H mulai tanggal 10 s/d 21 Maret 2025. Program ini diperuntukkan bagi peserta d
BIMTEK SEKOLAH RAMAH ANAK (SRA)
Sekolah Ramah Anak (SRA) didefinisikan sebagai satuan pendidikan formal, nonformal dan informal yang aman, bersih dan sehat, peduli dan berbudaya lingkungan hidup, mampu menjamin, memen
Peringatan Isro' Mikroj Sebagai Refleksi Untuk Peningkatan Ibadah Sholat
Bertempat di Musholla Al-Hidayah SMA Negeri 5 Tuban, Keluarga besar SMA Negeri 5 Tuban melaksanakan peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1446 H. Kepala SMA Negeri 5 Tuban, Bapak Ab
Pembinaan dan Motivasi oleh Kacabdindik Wilayah Bojonegoro
Dalam rangka mendukung peningkatan kualitas pendidikan di wilayah Tuban-Bojonegoro, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wilayah Bojonegoro, Bapak Hidayat Rahman, S.Pd., M
Kunjungan Kampus Mengenalkan dan Menumbuhkan Semangat Siswa untuk Melanjutkan Ke Perguruan Tinggi
Campus visit atau yang biasa di kenal dengan kunjungan kampus adalah suatu kegiatan berkunjung ke perguruan tinggi dengan tujuan mengenali dan merasakan secara langsung euforia di dalam
SMAN 5 TUBAN MENJADI JUARA DALAM TUBAN SPECTA NIGHT CARNIVAL 2024
Dalam pergelaran Tuban Specta Night Carnival, SMAN 5 Tuban berhasil menyajikan karnaval budaya Kalimantan Tengah yang sarat akan makna dan keindahan.
In House Training (IHT) Review KOSP dan PBD Tahun Ajaran 2024/2025
Pada tanggal 25-26 Juli 2024 di SMA Negeri 5 Tuban melaksanakan kegiatan In House Training (IHT) yaitu pelatihan untuk meningkatkan kompetensi guru dan karyawan. IHT yang dila
